Iklan Banner

HUT MTs PURWOJATI DAN PRESTASI SDN KALIPUTIH

 SISWA SDN KALIPUTIH RAIH PRESTASI PADA HUT MTs PURWOJATI TAHUN 2025


Bismillahirrohanirrohiim,

Assalamu'alaikum warahmatullahiwabarakatuh,

Dua siswa dari tiga siswa yang dikirim SD Negeri Kaliputih dalam Lomba Mata Pelajaran SD/MI yang diselenggarakan oleh MTs Purwojati Tahun 2025 meraih prestasi yang menggembirakan.

Pada hari Kamis, 16 Januari 2025, MTs Purwojati menyelenggarakan Lomba Matapelajaran dalam rangka HUT lembaga tersebut. Lomba mapel yang diselenggarakan terdiri dari mapel Agama, IPAS, dan Matematika. Lomba yang diikuti hampir semua SD/MI sepurwojati tersebut diikuti pula dari kontingen SDN Kaliputih. SDN Kaliputih mengirimkan tiga peserta lomba,yaitu:

- Mapel Agama : Azril Fauzan

- Mapel IPAS : Yasmin

- Mapel Matematika : Farhan

Dari ketiga peserta yang dikirim, hasilnya luar biasa, yaitu :

Mapel Agama : peringkat ke-6 ( Juara harapan 3 )

Mapel IPAS : Peringkat Pertama ( Juara 1 )

Mapel Matematika : Peringkat ketiga ( Juara 3 )

Juara Pertama dan Ketiga masing masing mendapat penghargaan berupa Piala,Piagam,dan uang pembinaan.

Terima kasih untuk para juara. Teruslah berprestasi. Teruslah berjuang demi kemajuan SDN Kaliputih.






Posting Komentar

0 Komentar

Close Menu